Untuk posting kali ini saya akan memberikan contoh sederhana membuat sebuah database di netbeans.
Studi kasus :
Buat sebuah database untuk menampung data mahasiswa. data yang akan disimpan yaitu nrp dan nama dari mahasiswa tersebut. Database dibuat menggunakan MySql.
Langkah pertama, kita buat dulu database dengan nama mahasiswa dan setelah itu buat table mahasiswa dengan field id int , nrp varchar(9) dan nama varchar(25). Berikut langkah-langkah pembuatan database :
- masuk ke menu service .
- klik kanan di "Database" dan pilih "Register MySQL Server"
- isi host name, port dan user name. sesuaikan dengan yang kita gunakan. disini saya menggunakan settingan default. kemudiak pilih "OK"
- selanjunya, koneksikan ke MySQL dengan cara klik kanan dan pilijh "Connect" maka akan tampil daftar database yang ada di MySQL.
- Klik kanan di "MySQL Server", dan pilih menu "create database".
- tuliskan nama database dan pilih "OK"
- lakukan koneksi dari database "db_mahasiswa" dengan cara klik kanan kemudian pilih "connect".
- Pada tahap ini kita sudah berhasil membuat database. sekarang kita buat sebuah tabel dengan nama tabel "mahasiswa" dan memiliki field id, nrp, dan nama.
- tuliskan nama table dan tambahkan field dengan memilih button "add column".
- tambahkan field id,nrp dan nama. berikan nama field,type data serta property untuk field sesuai dg ketentuan.
Jika sudah selesai, pilih "OK". maka hasilnya akan seperti ini :
Pembuatan database dan table telah selesai. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
thanks tutorialnya gan
ReplyDelete